Pages

Fujitsu LOOX F-7C DUAL OS Windows 7 & Symbian

Windows Phone 7 memang didesain untuk berjalan pada smartphone tapi apakah Anda tahu kalau Windows 7 pun bisa dijadikan OS untuk smartphone? Nah kali ini kami mendapati dari Pocketables.net bahwa ada spec sheet dari situs China berisikan informasi perangkat Fujitsu LOOK F-7C yang merupakan smartphone dengan keyboard slide out dengan layar 4 inci beresolusi 1024 x 600 px. Prosesor yang digunakan adalah Intel Atom Z600 dengan kecepatan 1.2 Ghz yang bisa menjadi otak dari OS Windows 7 Home Premium maupun Symbian pada smartphone ini.

Bicara memori smartphone unik ini dilengkapi dengan 1Gb memori yang tergolong besar, 32 SSD, kamera depan dan belakang, Wifi, Bluetooth dan dukungan jaringan 3G.
Bila Anda bertanya tentang ketahanan batere, jangan berharap banyak karena Windows 7 bukan didesain sebagai OS smartphone yang tentunya lebih boros daya. Jadi smartphone ini hanya bertahan kurang dari 2 jam tapi tenang saja karena kita dapat berganti ke OS Symbian.
Dan untuk standby smartphone ini menawarkan 350 jam pada mode phone. Jadi silakan gunakan Windows 7 apabila memang perlu, mungkin saat Anda ingin bermain Warcraft atau Starcraft?
Spesifikasi Fujitsu LOOX F-7C:
OS: Windows 7 Home Premium / Symbian (i-mode)
Size: 125mm (H) × 61mm (W) × 19.8mm (D)
Weight: Approximately 213g
Display: 4 inches, 1024 × 600 (WSVGA) TFT LCD touch panel
CPU: 1.2GHz Intel Atom Z600
GPU: Intel 600 GMA, Direct X 9.0 support
Memory: 1GB (LPDDR400)
Storage: 32GB SSD
Micro SD: Up to 32GB
Main camera: 5.1MP (?)
Sub-camera: 1.7MP (?)
Network: GSM, FOMA/3G, Wi-Fi b/g/n, Bluetooth 2.0 + EDR
Ports: 3.5mm audio jack, micro USB
Sensors: Proximity, light, A-GPS
Battery life: 350 hours standby in phone mode, 1.6 to 2 hours in Windows 7 mode

0 comments:

Post a Comment